Selasa, 30 November 2010

Pattinson dan Stewart Ketahuan Berpacaran

Robert Pattinson dan Kristen Stewart semakin berani dengan hubungan cinta di antara mereka. Jika dulu keduanya menyembunyikan hubungan mereka, kini tidak lagi. Keduanya kepergok terlihat mesra di sebuah taksi.
Pattinson dan Stewart terlihat berpegangan tangan berada di kursi belakang sebuah taksi. Mereka tampak bahagia dan tertawa bersama. Pasangan muda yang sama-sama sedang naik daun ini sepertinya sangat menikmati kebahagiaan mereka sebagai sepasang kekasih. Demikian seperti dikutip dari OK! Magazine, Rabu 13 Oktober 2010.

Sebelumnya, keduanya juga kepergok sedang makan malam romantis di sebuah restoran di Hollywood. Mereka saling berpandangan satu sama lainnya dan berciuman di sela-sela acara makan malam tersebut. Setelah itu, mereka bersenang-senang dengan kumpul bersama teman-temannya di tempat yang sama. thx/vivanews

Tidak ada komentar:

Posting Komentar